Balasan Orang
Mukmin Di Dunia dan Di Akhirat
بسم الله الرحمن الرحيم
كتاب الأخلاق
باب صفة القيامة والجنة والنار
جزاء المؤمن في الدنيا والاخرة
حَدَّثَنَا أَبُو بَكْرِ
بْنُ أَبِي شَيْبَةَ وَزُهَيْرُ بْنُ حَرْبٍ وَاللَّفْظُ لِزُهَيْرٍ قَالَا حَدَّثَنَا
يَزِيدُ بْنُ هَارُونَ أَخْبَرَنَا هَمَّامُ بْنُ يَحْيَى عَنْ قَتَادَةَ عَنْ أَنَسِ
بْنِ مَالِكٍ قَالَ*قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ إِنَّ
اللَّهَ لَا يَظْلِمُ مُؤْمِنًا حَسَنَةً يُعْطَى بِهَا فِي الدُّنْيَا وَيُجْزَى بِهَا
فِي الْآخِرَةِ وَأَمَّا الْكَافِرُ فَيُطْعَمُ بِحَسَنَاتِ مَا عَمِلَ بِهَا لِلَّهِ
فِي الدُّنْيَا حَتَّى إِذَا أَفْضَى إِلَى الْآخِرَةِ لَمْ تَكُنْ لَهُ حَسَنَةٌ يُجْزَى
بِهَا
رواه مسلم
Artinya:
dari Anas bin Malik (w. 93 H) berkata: Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa
Salam bersabda: "Sesungguhnya Allah tidak menzalimi kebaikan orang mu`min
yang diberikan didunia dan akan dibalas diakhirat, sedangkan orang kafir diberi
makan karena kebaikan-kebaikan yang dikerjakan karena Allah didunia hingga ia
menuju akhirat tanpa memiliki suatu kebaikan pun yang bisa dibalas". (HR.
Muslim w.261)
Istifadah:
Sesungguhnya Allah Subhanahu wa
Ta’ala menetapkan takdir-takdir
yang pasti. Tidak berubah dan tak berganti. Sebagaimana yang telah kita ketahui
bahwasanya Allah telah menjanjikan balasan kepada orang mukmin baik di dunia
maupun di akhirat sesuai apa yang telah mereka perbuat di dunia.
Adapun balasan orang mukmin
ketika di dunia yaitu berupa kehidupan yang mulia. Ia mendapat taufik dan
bahagia. Dan di akhirat baginya balasan pahala dan kenikmatan.
Adapun kenikmatan yang di
dapatkan orang kafir di dunia itu adalah bentuk Rahmat dari Allah swt. Yang
Maha pengasih terhadap seluruh makhluk yang sudah tertera dalam salah satu
Asma'ul Husna nya Allah swt. yaitu Ar-Rahman. Namun Allah mengkhususkan Rahmat
kepada orang mukmin atau bisa di sebut dengan Ar-Rahim. Hal ini dikatakan oleh
Al-Arzamu yang dikutip dari kitab Tafsir Ibnu Jarir Ath-Thabari.
[Lembaga Kajian & Riset Rasionalika Darus-Sunnah]
Semoga Bermanfaat J
Penulis: Junanda Mirda
Yanti Hasibuan
Post a Comment